Perkuat Kerjasama Dengan IMP Jogja, IMPP UIN Walisongo Selenggarakan Studi Banding


Senin, 9 Maret 2020

IMPP UIN Walisongo kembali mengadakan kegiatan Anjangsana dalam rangka memperkuat kerjasama antar organisasi daerah (Orda) Pemalang di wilayah lain. IMP Jogja menjadi tujuan Anjangsana tahun ini. Dengan konsep studi banding, kegiatan ini sukses hasilkan beberapa bahan rencana perbaikan masing-masing organisasi di bidang kerjasama dan optimalisasi produktivitas organisasi.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Departemen Luar Negeri IMPP UIN Walisongo ini diikuti oleh sekitar 30 perserta mulai dari angkatan 2019 hingga 2017. dilaksanakan pada 7-8 Maret 2020, dengan pemberangkatan menggunakan bus dari kampus UIN Walisongo pada Pukul 24.00 WIB dan tiba di lokasi sekitar Pukul 04.00 WIB. Untuk kepulangan setelah kegiatan selesai dimulai Pukul 21.00 WIB hingga tiba di semarang sekitar Pukul 23.30 WIB.
Anjangsana dilaksanakan di Basecamp IMP Jogja yang berlokasi  di Umbulharjo Jogjakarta dan diisi dengan acara sharing session mengenai kegiatan serta managemen keorganisasian antar Orda. Selain diselenggarakan dalam forum diskusi secara keseluruhan,  diskusi juga dilaksanakan secara fokus pada Departemen maupun Pengurus Harian  masing-masing. Hal ini bertujuan untuk bertukar pengalaman dan pencarian solusi bersama secara mendalam untuk perbaikan dan optimalisasi pelaksanaan program kerja pada departemen masing-masing organisasi. Beberapa catatan penting yang dihasilkan diantaranya adalah terkait oprec, pengkaderan, dan hubungan eksternal organisasi.
Selain studi banding, kegiatan ini juga disusul dengan kunjungan ke beberapa tempat seperti pantai indrayanti, puncak becici serta malioboro.

Basecamp IMP Jogja


Adapun alasan penting diadakan kegiatan ini yakni ditujukan untuk memperkuat silaturahmi dan berbagi pengalaman maupun usulan perbaikan bagi masing-masing organisasi. Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Monica selaku Sekjen Departemen Luar Negeri (Deplu) periode 2019/2020 yang mengatakan “alasan penting diadakan Anjangsana ini adalah untuk silaturahmi antar IMPP baik dari UIN Walisongo maupun Jogja, dan juga sharing mengenai kegiatan serta managemen keorganisasian di masing-masing Orda”.
Suksesnya penyelenggaraan Anjangsana tahun ini tidak terlepas dari usaha yang dilakukan di dalam proses persiapan kegiatan. Khusunya oleh Deplu sendiri. Untuk menyusun bagaimana kematangan konsep kegiatan telah dilakukan pembahasan berulang kali melalui rapat baik secara internal oleh Deplu sendiri maupun di dalam rapat bulanan organisasi.
Aditya Firmansyah selaku Koordinator Departemen juga mengamini hal tersebut. Ia menyampaikan “untuk kegiatan ini, agar berjalan dengan baik dan memberikan input yang positif, beberapa hal sudah kami rapatkan secara internal Departemen. Selain itu kami juga berkoordinasi dengan teman-teman jogja mengenai arah pembahasan dalam studi banding nanti. Harapannya supaya kegaitan tersebut benar-benar memberikan masukan yang positif, baik mengenai kerjasama maupun perbaikan program-program kerja”.
Persiapan lain juga dilakukan untuk mendukung terselenggaranya acara dengan baik, misalnya sebgaimana disampaikan Monica, Deplu mempersiapkan segala sesuatunya, termasuk pendanaan dan jumlah peserta. “Untuk menarik peserta kami menyebarkan informasi secara rutin berulang kali melalui informasi pengumuman yang sudah dibuat, tak jarang kami juga mengajak secara pribadi baik pengurus, anggota, maupun senior. Sedangkan untuk pendanaan kami menggunakan sistem tabungan untuk meminimalisir beban biaya yang harus dikeluarkan peserta”.
Namun demikian, ia juga berharap agar program kerja Anjangsana di tahun berikutnya dapat terselenggara dengan baik, mulai dari persiapan hingga proses pelaksanaannya termasuk jumlah peserta yang meningkat.


Penulis : M. Rifai Yusuf
Previous
Next Post »
Thanks for your comment