Bincang Santai Part II

 Bincang Santai Part II

Analisis Diri: Mahasiswa Mau Jadi Seperti Apa Dan Bagaimana.


Kamis, 05 Oktober 2023 Departemen Pendidikan dan Wacana IMPP UIN Walisongo Semarang mengadakan Bincang santai part II dengan mengusung tema Analisis Diri. Bincang santai ini diadakan pada sore hari bertempat di jurang asmara. Bincang santai part II ini merupakan lanjutan dari bincang santai part I yang diadakan pada September lalu. Bincang santai ini diikuti oleh mahasiswa, pengurus, dan pemateri yaitu: Habibur Rahman S.Sos yang merupakan koor. Dept. Sosial Politik periode 2021/2022. Bincang santaidipandu oleh Wirda Roifatul sebagai moderator. Bincang santaiberjalan dengan antusias yang baik dari para peserta, pemateri memantik bincang santaidengan bertanya pada peserta terkait apa kelebihan yang ada pada diri masing masing. Beberapa peserta ada yang menjawab dan juga tidak banyak yang masih belum tau terkait kelebihan ataupun passion yang ada pada diri masing masing. Belum mengetahui kelebihan ataupun passion diri merupakan hal yang sering terjadi pada seseoarang, bahkan orang dewasa sekalipun, namun hal ini tidak menjadi masalah yang besar dengan catatan kita harus terus mencoba hal hal, dan berusaha untuk mencari apa yang kita sukai, karena kelebihan ataupun passion biasanya berawal dari hal yang kita sukai. Selain membahas kelebihan ataupun passion, dalam bincang santai ini juga pemateri memberikan beberapa tips dan trik bagaimana agar kita dapat menganalisis diri, salah satunya yaitu dengan menggunakan analisis swot. Analisis diri dengan menggunakan analisis SWOT adalah suatu proses yang membantu individu untuk lebih memahami kekuatan (Strengths) dan kelemahan (Weaknesses) pribadi mereka, serta peluang (Opportunities) dan ancaman (Threats) yang mungkin memengaruhi mereka. Dengan memehami faktor-faktor ini, seseorang dapat mengidentifikasi cara untuk memaksimalkan potensi mereka, mengatasi kelemahan, memanfaatkan peluang, dan mengatasi ancaman dalam upaya mencapai tujuan dan pengembangan pribadi yang lebih baik. Proses ini memungkinkan individu untuk mengambil langkah-langkah yang lebih terinformasi dan strategis dalam mengelola karier, pendidikan, atau kehidupan pribadi mereka. 

Tim Penulis 

Departemen Pendidikan dan Wacana

Previous
Next Post »
Thanks for your comment